Bahagia bisa tingkatkan 1.000X lipat imunitas tubuh.
Semudah kita melepas senyum. Dengan begitu kita mengikhlaskan seluruh energi tubuh untuk lepaskan selurah perasaan yang ada di dalam hati kita. Plong, rasanya!
Pola hidup terkait dengan perasaan, dan faktor kebiasaan kita dalam menjalani kehidupan sehari-hari. Seperti berolahraga, keluar ruangan untuk mendapatkan sinar matahari, bersosialisasi dengan siapa pun, menikmati apa yang kita makan, dan sebagainya.
Stres, emosi, galau menyebabkan daya tahan melemah dan memudahkan semua penyakit menyerang dan menjatuhkan kita. Lainnya halnya dengan perasaan senang, gembira, dan positif akan menambah energi kita dan otomatis menambah imunitas tubuh.
Secara pola pikir, perasaan bahagia akan membangkitkan sikap positif yang mengarah pada sikap-sikap optimis, semangat, dan tidak mudah menyerah. Sikap seperti ini bisa menjadi obat.
Ini pun juga akan mendorong hormon-hormon bahagia, seperti Dopamin, Serotonin, Oksitosin, dan Endorfin. Yang akan menghadirkan emosi kejiwaan yang positif, optimis, rasa bahagia, dan sifat kesenangan.