Gambar: Obat Kanker Herbal Harus Seperti Apa?
Obat Kanker Herbal Harus Seperti Apa?

Beribu obat kanker dengan berjuta klaim beredar di pasaran luas. Termasuk yang viral iklannya namun belum tentu aman buat penggunanya. Mulai total herbal, herbal dengan bahan kimia obat, atau memang obat-obatan dengan bahan kimia yang termasuk dalam penanganan medis.

Yang perlu diingat adalah bahwa setiap obat kanker dalam bentuk apapun mulai dari pil, kapsul, bubuk, krim, seduhan, atau bentuk lainnya harus benar-benar sudah mengantongi izin. Dalam hal ini adalah izin edar dari Badan Pengawas Obat dan Makanan melalui uji laboratorium yang besertifikasi.

Kita boleh curiga, apabila ada klaim yang mengatakan bisa menyembuhkan seorang penyintas dalam sekejap.

Tentunya hal ini banyak ditemui di jenis pengobatan herbal yang sangat marak baik berizin maupun yang beredar di pasar gelap.

Namun sebaliknya apabila herbal obat kanker tersebut memiliki izin perhatikan juga tentang nilai dari obat herbal tersebut.

  • Latar belakang produsen herbal seperti apa?
  • Bahan dan komposisi herbal  apa yang digunakan?
  • Apa potensi manfaat yang akan didapat?
  • Bagaimana mekanisme kerja herbal tersebut?
  • Apakah memiliki efek samping?
  • Apakah bisa mengatasi gejala yang mengikuti?
  • Apakah bisa digunakan sebagai obat pendamping pengobatan medis?

Diskusikan dengan dokter atau ahlinya tentang penggunaan herbal sebagai ikhtiar pengobatan pendamping maupun utama. Karena apa pun itu, pendapatnya menjadi referensi untuk mengambil keputusan. Meski keputusan berikhtiar tetap ada di tangan kita. Ikhtiar yang terbaik dan nyaman untuk dilakukan dalam memilih obat kanker herbal sebagai solusi pengobatan.

Hubungi Kami